Gubernur Beri Nama Bayi Di Puskesmas Sumber, Siapa Namanya ?
Tenaga medis Puskesmas Sumber foto bareng dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Gambar atas) Gubernur memberikan nama bayi.
Tenaga medis Puskesmas Sumber foto bareng dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Gambar atas) Gubernur memberikan nama bayi.

Sumber – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Sabtu (30/3), meresmikan bangunan Puskesmas Sumber. Biaya pembangunan gedung yang berada di jalur antar kecamatan Kaliori – Sumber – Sulang itu, mencapai Rp 5,6 Milyar, berasal dari bantuan provinsi Jawa Tengah. Puskesmas tersebut kini berubah menjadi 2 lantai.

Ganjar Pranowo mengapresiasi kinerja Bupati Rembang, Abdul Hafidz yang memprioritaskan penggunaan bantuan keuangan dari provinsi Jawa Tengah untuk membangun layanan kesehatan.

“Pak Bupati ini selalu kalau mendapatkan bantuan keuangan provinsi diarahkan ke pelayanan kesehatan seperti ini. Ini peresmian gedung ke-3 setelah Puskesmas Sluke dan Bulu,” bebernya.

Ganjar Pranowo berharap dengan kondisi Puskesmas sebagus itu, nantinya masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan lebih baik.

Sementara itu, Bupati Rembang, Abdul Hafidz menjelaskan di Kecamatan Sumber, selama tahun 2018 terdapat 2 kegiatan pembangunan gedung baru, untuk membuka ruang terhadap kondisi kecamatan Sumber. Selain Puskesmas, ada pula pembangunan pasar rakyat desa Sumber.

“Sumber ini memang tahun 2018 ada kegiatan yang cukup membuka ruang terhadap kondisi kecamatan sumber, baik ekonomi maupun kesehatan, yaitu Puskesmas dan pasar Sumber. Kita harapkan bisa menjadi daya ungkit untuk perekonomian maupun masalah sosial, ” tandas Bupati.

Saat berada di Puskesmas, Gubernur Ganjar Pranowo sempat menjenguk pasien pasca bersalin, sambil melihat ruangan demi ruangan. Ia bahkan memberikan nama putra kedua Pasangan Kamali dengan Etin Mulyani warga Desa Krikilan, dengan nama Muhammad Joko Ma’ruf. (Musyafa Musa).

News Reporter

Tinggalkan Balasan