“Ultah Pertama, Tunjukkan Jangan Hanya Hura – Hura…”
Serba – serbi perayaan ulang tahun pertama Pandawa Rembang, Minggu (08/07).
Serba – serbi perayaan ulang tahun pertama Pandawa Rembang, Minggu (08/07).

Kaliori – Di hari ulang tahunnya yang pertama, Komunitas Panther Dampo Awang (Pandawa) Rembang, ikut mengangkat potensi Wisata Pasir Putih di Dusun Wates, Desa Tasikharjo, Kecamatan Kaliori, Minggu (08/07).

Ketua Pandawa Rembang, Agung Wahyu Setyanto menjelaskan pihaknya mendatangkan 250 an mobil Panther dari berbagai wilayah di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Total hampir seribu orang ikut datang ke Pantai Pasir Putih.

Pihaknya ingin mempromosikan keberadaan wisata Pasir Putih yang belakangan mencoba bangkit. Dengan kehadiran warga dari luar daerah seperti itu, diharapkan mereka saat pulang ke daerahnya, sudi menyampaikan kepada orang lain. Selain mempunyai misi promosi wisata, pihaknya juga mengusung tema kepedulian terhadap sesama, dengan menyerahkan santunan kepada belasan anak yatim.

“Kita ingin buktikan ulang tahun Pandawa bukan untuk ajang pamer, hura – hura, tapi bagaimana bisa bermanfaat untuk orang lain. Di samping itu, kalau pas kumpul bareng kayak gini, antar anggota bisa kopi darat, saling bertukar pengalaman di dunia otomotif, “ tuturnya.

Sementara itu, Joko Wahyudi, dari Isuzu Panther Community Indonesia Surabaya mengapresiasi acara ulang tahun yang berlangsung di obyek wisata. Pihaknya ingin melakukan cara yang sama, sehingga antar daerah dapat saling mengenalkan potensi wisata masing – masing.

“Insyaallah Surabaya juga akan membuat acara seperti ini. Saya punya banyak temen di Rembang dan Kudus, sering lewat Pantura. Tapi baru kali ini mampir ke Pantai Pasir Putih. Dari Surabaya 20 mobil, ngajak keluarga juga mas, “ terang Joko.

Kepala Desa Tasikharjo Kecamatan Kaliori, Sutono merasa senang kampungnya dipercaya menjadi lokasi perayaan Ultah Pandawa. Ia mempersilahkan bagi komunitas – komunitas lain memanfaatkan Pantai Pasir Putih, selama tertib dan memberikan manfaat positif. (MJ – 81).

News Reporter

Tinggalkan Balasan