Ribuan Peserta Putihkan Alun-Alun, Ini Dia Sosok Pemenang Hadiah Utama
Reni Wulandari (tengah) Direktur Produksi PT Semen Gresik, saat hadir dalam kegiatan Jalan Sehat Bersama BUMN, Sabtu (04 Maret 2023).
Reni Wulandari (tengah) Direktur Produksi PT Semen Gresik, saat hadir dalam kegiatan Jalan Sehat Bersama BUMN, Sabtu (04 Maret 2023).

Rembang – 2.400 an peserta mengikuti Jalan Sehat Bersama BUMN di kawasan Alun-Alun Rembang, hari Sabtu (04 Maret 2023). Mereka semua mengenakan kaos berwarna putih.

Salah satu peserta jalan sehat, Syahdu menuturkan selain menyehatkan dan menyenangkan karena bisa bertemu banyak orang, dalam kegiatan itu, panitia juga menyiapkan hadiah, seperti motor listrik, sepeda gunung, TV, kulkas dan masih banyak lagi yang lain.

“Tadi sebelum jalan sehat, kita ikutan senam zumba, ramai banget. Semoga undian jalan sehat, beruntung dapat hadiah, “ kata Syahdu didampingi temannya, Farida.

Sementara itu, Reni Wulandari, Direktur Produksi PT Semen Gresik menjelaskan pihaknya tidak hanya menggelar senam dan jalan sehat, tetapi juga mengemasnya melalui bazaar usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

“Langkah ini sekaligus untuk menghidupkan sektor UMKM di Kabupaten Rembang, “ tandasnya.

Reni menimpali dalam kesempatan tersebut, ditunjukkan obor BUMN yang dibawa oleh atlet menembak Sea Games Filiphina dari Desa Sriombo Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang, Anung Satriyo Wibowo.

Reni menekankan bahwa obor merupakan lambang kesinambungan semangat untuk bersama-sama memajukan Indonesia.

“Obor tersebut diserahkan kepada perwakilan BUMN di Kabupaten Rembang, kemudian diteruskan ke bapak Bupati Rembang, “ imbuh Reni.

Sementara itu, Bupati Rembang, Abdul Hafidz saat melepas peserta jalan sehat mendo’akan masyarakatnya sehat dan sejahtera.

“Sehat lah, nek akeh duwite, “ ujar Bupati berseloroh.

Usai pengundian kupon jalan sehat, hadiah utama motor listrik diraih oleh Muhammad Fajrun dari Pondok Pesantren Al Hidayat Lasem. (Musyafa Musa).

News Reporter

Tinggalkan Balasan