Longsor Akibatkan Satu Rumah Roboh, Wabup Rembang Kunjungi Lokasi
Wakil Bupati Rembang, M. Hanies Cholil Barro’ meninjau lokasi rumah tertimpa talud longsor di Desa Pakis Kecamatan Sale, Rabu pagi. (Foto atas) Aparat gabungan bersama masyarakat kerja bhakti di lokasi longsor.
Wakil Bupati Rembang, M. Hanies Cholil Barro’ meninjau lokasi rumah tertimpa talud longsor di Desa Pakis Kecamatan Sale, Rabu pagi. (Foto atas) Aparat gabungan bersama masyarakat kerja bhakti di lokasi longsor.

Sale – Sebuah rumah roboh di Desa Pakis Kecamatan Sale, Selasa malam (09 Januari 2024) sehabis Isya’.

Rumah tersebut dihuni Sapuan, di kawasan RT 03 RW 01 Desa Pakis. Awalnya, curah hujan cukup tinggi sejak sore hari. Diduga air menggerus talud di atas rumah Sapuan. Talud sepanjang kurang lebih 16 Meter tersebut longsor, akhirnya menimpa rumah Sapuan.

Sapuan selamat dalam kejadian itu. Ia mengaku untuk sementara ini mengungsi ke rumah menantunya.

“Saat kejadian, saya kebetulan pas tidak di rumah, sehingga nggak ada korban. Sapi saya 1 ekor alhamdulillah juga selamat, karena masih ada kayu penyangga yang tidak roboh,” ungkapnya menggunakan bahasa Jawa.

Petugas gabungan TNI/Polri, BPBD, Banser dan Baznas pada hari Rabu (10 Januari 2024) turun ke lokasi kejadian, untuk membantu membersihkan puing-puing bangunan.

Wakil Bupati Rembang, M. Hanies Cholil Barro’ didampingi Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) juga datang meninjau lokasi longsor.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati M Hanies Cholil Barro’ menyatakan akan ada langkah-langkah penanganan selanjutnya untuk membantu pemilik rumah.

“Perbaikan rumah, akan kita bantu,” tandasnya.

Sedangkan Kepala BPBD Rembang, Sri Jarwati mengimbau masyarakat sekitar tetap mewaspadai potensi kerawanan longsor susulan.

“Kita himbau lebih waspada ketika hujan deras. Soalnya kondisi tanah berbukit-bukit di Desa Pakis,” tutur Sri. (Musyafa Musa).

News Reporter

Tinggalkan Balasan