Bulu – Laga seru tersaji dalam pertandingan persahabatan antara Persatuan Wartawan Indonesia (PWI n Friends), dijamu tuan rumah Bocil FC di lapangan Desa Sumbermulyo (Nggeduk), Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, Selasa sore (31 Mei 2022).
PWI n Friends, yang mengenakan jersey MJB Property (pengembang tanah kapling dan perumahan terpercaya di Rembang), tampil dengan mengandalkan umpan-umpan pendek.
Tim bentukan wartawan tersebut, ketinggalan lebih dulu pada babak pertama, melalui gol tuan rumah yang dicetak melalui tendangan salto, Aksana Fani Arga. Kedudukan 1 – 0 bertahan sampai babak pertama usai.
Saat jeda, para pemain PWI n Friends menikmati segarnya air minum Pelangi (HP distributor 081 326 892 509).
Memasuki babak kedua, tensi jual beli serangan semakin meningkat. Lewat skema umpan-umpan pendek dari lini tengah, para pemain PWI kemudian merangsek ke depan. Tusukan Gamma “Gaplek” di kotak penalti, dilanjutkan umpan matang ke Mulat Riasnan di sisi kanan.
Mulat yang berdiri bebas, sukses menceploskan bola ke gawang lawan dengan sontekan kaki kanan, sekaligus menyamakan kedudukan 1 – 1, sampai pertandingan selesai.
Syaifuddin “Ucung” mewakili tim Bocil FC mengaku tidak ada strategi khusus dalam pertandingan kali ini. Pihaknya sebatas mengoptimalkan kekuatan squad pemain.
“Alhamdulilah main sportif tadi dan lumayan capek. Layak dijadwalkan tandang ke Rembang, kapanpun kita siap, “ ujar Ucung.
Sementara itu, Ali E”Boy”, salah satu bek PWI n Friends mengatakan kesabaran pemain menjadi kunci bisa mengimbangi permainan tuan rumah.
“Semisal gol tadi, tersusun rapi dari umpan-umpan pendek. Pemain sabar, nggak buru-buru, sehingga nggak mudah kehilangan bola, “ tuturnya.
Dalam pertandingan tersebut, PWI n Friends turut menyampaikan terima kasih kepada sejumlah sponsor yakni fotografer handal Kang Poto Sport Photography (Hp 0896 0972 4798), kemudian shooting video Play On (HP 0823 0002 9155), Kedai Kongkow, Rusnahadi Taufan, dan yang pasti mitra laundry terpercaya, Kucek Laundry Penomenal, Jl Pemuda Rembang, depan kantor Dinas Pertanian. (Musyafa Musa).