Masalah Ini, Pemkab Rembang Akui Belum Temukan Solusi
Truk tambang melintas di jalur Sale – Sedan.
Truk tambang melintas di jalur Sale – Sedan.

Rembang – Hingga saat ini pihak Pemerintah Kabupaten Rembang masih kesulitan menangani banyaknya kendaraan dengan bobot muatan over kapasitas, yang melewati ruas jalan kabupaten.

Bupati Rembang, Abdul Hafidz menjelaskan tidak hanya akses Kaliori – Sumber yang menjadi perlintasan truk gas, tetapi juga beberapa ruas jalan lainnya.

Ia menyebut ruas jalan seperti Sedan – Sale, Sedan – Sarang, Sedan – Pandangan, kemudian Clangapan – Pamotan. Kondisinya juga sama, masih sering dijumpai truk-truk bermuatan berat melintas, tidak sesuai dengan kelas jalan.

“Perlu ada forum khusus untuk membahas bersama persoalan tersebut, “ kata Bupati.

Menurut Bupati Pemkab belum menemukan solusi terbaik, apakah cukup memberikan rambu peringatan atau memasang portal, guna membatasi kendaraan-kendaraan tertentu.

“Kalau temen-temen DPRD setuju untuk diportal atau dikasih peringatan, akan kita tindaklanjuti, “ tandasnya.

Sementara itu, Sunardi, seorang warga di Sulang mengatakan jalan sepanjang Pamotan – Gunem – Sulang belakangan ini juga semakin ramai oleh lalu lalang truk pengangkut bahan tambang. Ia menduga sebagian armada truk menuju ke wilayah Kabupaten Blora.

Menurutnya menjadi tidak nyaman, karena kondisi jalan sempit dan cepat rusak. Daripada diportal, ia lebih setuju jika mencari cara lain, salah satunya meningkatkan pajak/retribusi tambang, supaya pemerintah mempunyai tambahan pemasukan untuk perbaikan jalan.

“Soalnya dulu jalan sebelah timur Sulang pernah diportal, tapi akhirnya juga dihilangkan, “ kata Sunardi. (Musyafa Musa).

News Reporter

Tinggalkan Balasan