Membahayakan, Sisa Tembok Ruang Perpustakaan Perlu Dirobohkan
Penjaga SD N II Babadan Kecamatan Kaliori menunjukkan buku perpustakaan di tengah-tengah puing bangunan yang ambruk, Minggu (10 Mei 2020).
Penjaga SD N II Babadan Kecamatan Kaliori menunjukkan buku perpustakaan di tengah-tengah puing bangunan yang ambruk, Minggu (10 Mei 2020).

Kaliori – Pihak SD N II Babadan Kecamatan Kaliori melakukan langkah-langkah, setelah ruang perpustakaan di sekolah tersebut roboh akibat angin kencang, Sabtu sore (09/05).

Kepala SD N II Babadan, Kusmiati mengakui perpustakaan di sisi barat yang dibangun pada tahun 2008 lalu itu, sudah mengalami kerusakan cukup parah. Begitu ada angin kencang, tembok sisi utara dan atap bangunan runtuh. Tidak ada korban dalam peristiwa tersebut.

“Sebelumnya sudah kategori rusak berat. Selama ini dipakai untuk menyimpan buku dan barang-barang yang nggak layak. Alhamdulilah tidak ada korban, karena memang pada sore hari dan nggak ada kegiatan belajar mengajar akibat Covid-19, “ tuturnya.

Kusmiati menambahkan pasca kejadian langsung melaporkan hal itu kepada satuan atas. Minggu pagi (10 Mei 2020), Kepala Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Rembang, Mardi bersama rombongan meninjau lokasi bangunan ambruk. Ia diminta membuat laporan tertulis, kemudian diserahkan kepada Dinas Pendidikan, untuk bahan penanganan lebih lanjut.

“Pak Mardi, kemudian Korwil dan pengawas sudah cek ke sini tadi pagi. Kita diminta buat berita acara, lengkap dengan dokumentasinya dan diserahkan ke dinas. Tindak lanjutnya seperti apa, nanti kita tunggu, “ imbuhnya.

Menurut Kusmiati, kondisi sekitar ruang perpustakaan yang ambruk cukup membahayakan. Sisa tembok yang berdiri perlu dirobohkan, agar tidak mengancam keselamatan anak-anak, apabila kelak aktivitas pembelajaran sudah berjalan lagi.

“Tentu akan kita bersihkan, soalnya yang namanya anak-anak biasanya suka ingin tahu. Kalau mendekat ke sini berbahaya. Sedangkan untuk bangunan lain, saya kira kondisinya masih aman, “ pungkasnya. (Musyafa Musa).

News Reporter

Tinggalkan Balasan