Mengejutkan, Sebuah Benda Ditemukan Saat Menguras Sumur Cagar Budaya
Batu yang ditemukan di dasar sumur. (gambar atas) Suasana ketika sumur cagar budaya Masjid Jami’ Lasem dikuras pekerja.
Batu yang ditemukan di dasar sumur. (gambar atas) Suasana ketika sumur cagar budaya Masjid Jami’ Lasem dikuras pekerja.

Lasem – Di Masjid Jami’ Lasem terdapat sebuah sumur tua cagar budaya yang diperkirakan peninggalan kerajaan Mataram Islam abad ke 16. Air dari sumur, kemungkinan sudah dimanfaatkan lama sebelum itu, tepatnya pada masa Majapahit.

Pustakawan Masjid Jami’ Lasem, Abdullah Hamid menuturkan prediksi tersebut nampak dari bentuk batu bata sumur, identik dengan peninggalan Mataram Islam.

“Kalau mengacu dengan penjelasan pak Gunadi dari Balai Arkeologi (Balar) Yogyakarta memang begitu. Struktur bangunan sumur, bukan pada masa Majapahit. Tapi kalau awal mulanya sumur tersebut, jauh lebih lama, “ tuturnya.

Abdullah Hamid menambahkan sumur dengan kedalaman 9 Meter ini memiliki keistimewaan. Meski puncak musim kemarau, airnya tidak pernah kering. Lokasi sumur tergolong dekat dengan laut, namun air berasa tawar dan bisa dimanfaatkan untuk keperluan sehari – hari. Lebih dari itu, sejumlah ulama ketika mempunyai hajat, kerap mengambil air sumur Masjid Jami’ Lasem.

“Airnya berlimpah terus, alhamdulilah. Bisa untuk wudhlu dan mandi para jemaah. Memang airnya seperti dikeramatkan, baru – baru ini saya juga ditemui anggota TNI datang ke sini, minta air dari sumur. Bilangnya sebagai wasilah saja, kan semua atas seizin Allah SWT, “ beber Abdullah.

Belum lama ini, sumur kuno di sebelah selatan serambi Masjid dikuras airnya oleh para pekerja. Konstruksi sumur lebih utuh terlihat. Bagian atas, bentuk sumur bulat, kemudian tengah kotak dan yang paling bawah bulat, tapi semakin mengecil. Cukup mengejutkan, ketika menguras dasar sumur, pekerja menemukan bongkahan batu yang biasa digunakan untuk bahan membuat cincin akik. Batu berwarna kehijauan itu, selanjutnya diamankan di perpustakaan Masjid Jami’ Lasem. (MJ – 81).

News Reporter

Tinggalkan Balasan